Lima Kades Di Kecamatan Ngusikan Lantik 6 Perangkat Desa Baru

Camat Wahyu Purnomo, memberikan sambutan, diacara pelantikan perangkat desa, lima desa sekecamatan Ngusikan. Rabu (23/12/2020)

JOMBANG, NusantaraPosOnline.Com-Sebanyak 5 Kepala Desa (Kades) dari 11 desa se Kecamatan Ngusikan, Kabupaten Jombang, Jawa Timur, melantik 6 Perangkat Desa di pendopo Kantor Kecamatan Ngusikan. Rabu (23/12/2020).

Ke 6 perangkat desa yang dilantik tersebut yang memperoleh nilai tertinggi di ujian (tes) Cat dan wawancara, yang dilaksanakan pada Kamis 17 – Jum’at 18 Desember 2020 lalu.

Kades Ngusikan, Sutikno Hadi, melantik dua orang perangkat desa. Rabu (23/12/2020)

Sedangkan lima Kades yang menggelar acara pelantikan Perangkat desa serentak adalah Kades Ngusikan Sutikno hadi, melantik dua orang perangkat desa; Kades Sumbernongko Sumartono melantik 1 perangkat; Kades Ngampel, Arifin, melantik 1 perangkat desa; Kades Manunggal Mulyadi, melantik 1 perangkat desa;  dan Kades Keboan Fachrudin, melantik 1 perangkat desa.

Dalam kegiatan pelantikan ditandai dengan pengambilan sumpah jabatan, penandatanganan berita acara, yang disaksikan Forkopimcam Kecamatan Ngusikan. Acara yang dimulai pukul 09.00 WIB  tersebut berjalan dengan lancar dan tertib serta tetap melaksanakan protokol kesehatan, sebagai pencegahan Covid-19.

Kades Sumbernongko, Sumartono, melantik satu orang perangkat desa. Rabu (23/12/2020)

Dalam sambutannya, Camat Ngusikan, Wahyu Purnomo, menekankan, seluruh Perangkat desa yang baru dilantik agar segera menyesuaikan diri dengan pekerjaannya yang baru, memperbaiki attitude dalam sikap hidup bermasyarakat, dan memberikan pelayanan yang baik terhadap warga masyarakat yang dilayani sesuai Topoksinya masing masing.

“Kalau sebelum menjadi perangkat desa cenderung bisa bebas dalam pergaulan, setelah dilantik menjadi perangkat desa harus mampu memperbaiki attitude, sikap, tingkah laku dan tindak tanduk menjadi lebih baik dalam hidup bermasyarakat,” kata Camat.

Kades Ngampel, Arifin, melantik satu orang perangkat desa. Rabu (23/12/2020)

Wahyu Purnomo, menambahkan, Perangkat desa yang sudah dilantik diharapkan terus meningkatkan skill demi kemajuan desa sesuai bidangnya tugasnya masing-masing.

“Pasca pelantikan ini, perangkat desa harus mampu meningkatkan pelayanan desa agar masyarakat semakin terbantu dalam semua kebutuhannya,” ujarnya.

Tak hanya itu, ia juga meminta kepada seluruh perangkat desa yang baru dilantik dan yang telah disumpah jabatannya, bekerja sama dengan baik dapat mengemban amanat sebagai pelayan masyarakat yang baik, jujur dan amanah, sehingga masyarakat merasa terlayani.” Imbuhnya.

Kades Sumbernongko, Sumartono, berpose bersama perangkat desa yang baru dilantik. Rabu (23/12/2020)

Sementara itu, Kades Ngusikan, Sutikno Hadi, mengatakan bahwa pihak kecamatan hanya memfasilitasi kegiatan pelantikan perangkat desa tersebut. “Pelantikan kita lakukan serentak yaitu sebanyak 5 desa, dalam sehari agar acaranya meriah, dan agar efisien serta menekan biaya pelantikan. Namun kendati pelantikan dilakukan serentak di Pendopo kantor kecamatan, tapi yang melantik perangkat desa tersebut tetap Kades masing-masing,” Kata Sutikno. Kepada NusantaraPosOnline.Com, saat usai acara pelantikan perangkat desa serentak di Pendopo kantor Kecamatan Ngusikan. Rabu (23/12/2020).

Kades Ngusikan, Sutikno Hadi, berpose bersama perangkat desa yang baru dilantik. Rabu (23/12/2020)

Atas nama pemerintah desa saya mengucapkan terima kasih, kepada pihak Pemerintah Kecamatan Ngusikan, yang telah memfasilitasi tempat, sehingga acara berlangsung lancar.

Sutikno, menjelaskan ada 5 Kades di kecamatan Ngusikan, yang hari ini melantik perangkat desa hari ini secara bersamaan.

“Tujuan pelantikan perangkat baru ini untuk mengisi jabatan perangkat yang kosong, dan juga bertujuan untuk meningkatkan pelayanan terhadap masyarakat.” Kata Sutikno.

Kades Manunggal, Mulyadi, melantik satu orang perangkat desa. Rabu (23/12/2020)

Ditambahkan pula oleh Kades Sumbernongko, Sumartono, ia mengatakan bahwa pelaksanaan pengisian perangkat desa di lima desa, sudah terlasana dengan baik sesuai aturan yang ada. Dan Hari ini sampai ketahap pelantikan. “Intinya pengisian perangkat di lima desa ini untuk mengisi jabatan perangkat yang kosong, dalam rangka untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.” Ujarnya.

Acara pelantikan tersebut dari awal hingga akhir berjalan lancar dan penuh hikmat. (Ris/Snt)

Kades Keboan, Fachrudin, melantik satu orang perangkat desa. Rabu (23/12/2020)

Berikut ini 5 Kades Kecamatan Ngusikan, yang melantik perangkat desa, dan 6 nama jabatan perangkat desa yang dilantik, sebagai berikut :

  • Desa Ngusikan
    • Kades : Sutikno hadi
    • Perangkat yang dilantik : (1). Milla dwi sulyanti menepati jabatan Kaur keuangan, dan (2). Suwari menempati Jabatan Kapala dusun Balongrejo.
  • Desa Sumbernongko
    • Kades : Sumartono
    • Perangkat yang dilantik : Suparmiasih, menempati jabatan Kepala Dusun Candi.
  • Desa Ngampel
    • Kades : Arifin
    • Perangkat yang dilantik : Umarul Fa’rud, menempati jabatan Kepala Dusun Ngampel.
  • Desa Manunggal
    • Kades : Mulyadi
    • Perangkat yang dilantik : Khairotun Nisyak, menempati Kepala seksi pelayanan.
  • Desa Keboan
    • Kades : Fachrudin
    • Perangkat yang dilantik : Syamsu udin, menempati Jabatan Kaur tata usaha dan umum.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!