Nasional

Presiden Prabowo Hadiri Apel Kasatwil Polri

×

Presiden Prabowo Hadiri Apel Kasatwil Polri

Sebarkan artikel ini
Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo (kiri) menaiki mobil Korps Brimob Polri bersama Presiden RI Prabowo Subianto (tengah) dan Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto di Akademi Kepolisian, Semarang

SEMARANG, NusantaraPosOnline.com – Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo bersyukur Presiden Prabowo Subianto bisa hadir dalam Apel Kasatwil Polri 2024 di Akademi Kepolisian, Semarang, Jawa Tengah.

” Yang kita hormati dan kita banggakan panglima tertinggi sekaligus pemimpin tertinggi, Presiden Republik Indonesia Bapak Prabowo Subianto. Pertama-tama kita panjatkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Kuasa karena dengan karunia -Nya pada hari ini kita masih diberikan kekuatan dan kesehatan untuk menghadiri Apel Kasatwil Tahun 2024 ,” ungkap Kapolri saat memberikan Perayaan pada pembukaan Apel Kasatwil 2024, Rabu (12/11 /24).

Kapolri menyatakan bahwa Korps Bhayangkara merasa terhormat dengan kehadiran Presiden Prabowo. Ia beserta jajaran siap menerima bimbingan dan arahan mengenai kebijakan pemerintah untuk Polri .

“Tentunya sangat menjadi kehormatan bagi kita semua di tengah kesibukan kegiatan kenegaraan, Bapak Presiden Republik Indonesia bersedia hadir untuk memberikan bimbingan dan arahan terkait kebijakan Bapak Presiden terhadap Kepolisian Negara Republik Indonesia ,” kata Kapolri.

Ia melaporkan kepada Presiden Prabowo mengenai alasan pemilihan lokasi apel kasatwil kali ini. Kapolri berharap penyelenggaraan apel kasatwil di Akpol dapat membuat para peserta apel mengingat kembali nilai-nilai yang telah mereka peroleh selama menempuh pendidikan sebagai taruna Akpol .

” Izin melaporkan Bapak Presiden, bahwa Apel Kasatwil kali ini sengaja diselenggarakan di kawah candradimuka Akademi Kepolisian untuk mengingat kembali nilai -nilai filosofis perjuangan seluruh peserta dalam mencapai cita-cita menjadi Bhayangkara yang tangguh, bertanggung jawab dan berjiwa ksatria,” jelas Kapolri.

Adapun peserta apel sebanyak 571 orang, yang terdiri dari pejabat Utama Mabes Polri, para kapolda, dan para kapolres.

Apel Kasatwil Polri 2024 ini mengusung tema ‘ Peran Polri yang Presisi dalam Mendukung Agenda Nasional Tahun 2024 Guna Mewujudkan Keamanan Dalam Negeri. ***

Editor : WAHYU

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!