JOMBANG, NusantaraPosOnline.Com-Pemerintah Desa Janti, Kecamatan Jogoroto, Kabupaten Jombang, membangun berbagai infrastruktur fisik yang dibiayai dari Dana Desa (DD) tahun anggaran 2024. Bertujuan untuk meningkatkan infrastruktur desa dan perekonomian masyarakat.
Kepala Desa Janti, Kabupaten Jombang H.Mustain mengatakan, tahun 2024 ini, pemerintah desa yang ia pimpin telah melaksanakan sembilan kegiatan pembangunan infrastruktur desa, sebagai wujud nyata dari penggunaan Dana Desa tahun 2024.
Ia memaparkan, sembilan kegiatan pembangunan tersebut, diantaranya adalah :
- Pembangunan jalan usaha tani, jenis pasangan plat cor, volume 3,5 X 35 meter, berlokasi ditepi jalan Dusun Janti- Dusun Corogo anggaran Rp 37,8 juta.
- Pembangunan jalan lingkungan, jenis jalan paving K 300, Volume 213 meter, di Dusun Gerih dengan anggaran Rp 100 juta.
- Pembangunan tembok penahan jalan (TPJ) jenis pasangan batu kali, dan urugan tanah, volume 35 x 1,5 meter, berlokasi di area pesawahan Dusun Carogo, anggaran Rp 40 juta.
- Pembangunan jalan lingkungan jenis jalan paving K300 volume 71 meter, lokasi Dusun Janti RT 1 RW 5, anggaran Rp 23 juta.
- Pembangunan TPJ usaha tani jenis, jenis pasangan batu kali dengan urugan tanah tepi jalan volume 100 x 1,3 meter, lokasi Dusun Janti RT 2 RW 5 anggaran Rp 57,6 juta.
- Pembangunan saluran drainase, jenis pasangan U-Ditch K300 lokasi Dusun Janti RW 5, nggaran Rp 127 juta.
- Jalan usaha tani, jenis pekerjaan urugan dengan pemadatan tanah urug volume 130 M2, berlokasi di area persawahan Dusun Janti RW 5 anggaran Rp 25 juta.
- Jalan lingkungan, jenis paving K300 volume 64 x 2 meter, di Dusun Janti RT 3 RW 5 anggaran Rp 17.850.000. dan
- Pembangunan jalan lingkungan, jenis jalan paving K300, volume 56 x 3 meter, di dusun Janti RT 3 RW 5, dengan anggaran Rp 22.250.000.
“Sembilan kegiatan ini, semuanya dibiayai dari DD tahun 2024. Pengerjaanya fisik dilapangan, dilaksanakan secara swakelola oleh Tim pengelola kegiatan (TPK) desa Janti. Pengerjaan dilakukan secara bertahap, dimulai pada pebruari 2024, dan pada saat ini sembilan kegiatan fisik tersebut, sudah selesai 100 persen.” Terang Kades Janti Mustain.
Ia juga menjelaskan, pembangunan ini merupakan hasil dari usulan masyarakat yang telah ditampung melalui musyawarah desa (Musdes).
“Harapan saya, pembangunan ini bisa memudahkan masyarakat dalam menjalankan aktivitas sehari-hari, meningkatkan perekonomian warga, dan menggunakan segala akses dengan nyaman” tuturnya.
Ia juga menambahkan harapannya bahwa pembangunan infrastruktur yang telah dilakukan oleh pemerintah desa ini dapat meningkatkan perekonomian warga.
“Semua langkah yang dilakukan oleh Pemerintah Desa Janti merupakan perwujudan dari tujuan program kerja, yaitu meningkatkan kualitas perekonomian warga. Kami berharap hal ini akan membawa kesejahteraan dan kemakmuran bagi warga,” pungkasnya.
Dengan adanya perhatian yang diberikan oleh Pemerintah Desa Janti terhadap pembangunan infrastruktur, diharapkan bahwa aksesibilitas masyarakat dapat meningkat dan memberikan dampak positif bagi pertumbuhan ekonomi warga.
Sementara itu, ketua TPK Desa Janti, Saikhur Roziq mengatakan, dalam mengerjakan sembilan proyek yang dibiayai dar DD tahun 2024, pihaknya mengutamakan kualitas hasil pekerjaan, agar menghasilkan bangunan yang berkualitas dan bermutu.
“Untuk tenaga kerja, semuanya diambilkan dari warga desa setempat. Saat ini bangunan semuanya sudah selesai 100 persen. Bangunan sudah digunakan oleh warga selaku penerima manfaat.” Kata, Saikhur Roziq. Selasa (03/09/2024).
Menurut Saikhur, pengerjaan sembilan proyek tersebut berjalan lancar dan selesai tepat waktu. Berkat dukungan dari pemerintah desa, BPD, RT, RW, dan warga setempat.
“Pembangunan ini, mendapat sambutan yang sangat positif dari warga. Karena pembangunan ini berdasalkan usulan mereka. Jadi pengunaan Dana Desa 2024 ini dilaksanakan tepat sasaran, sesuai dengan kebutuhan dan aspirasi warga. Semoga pembangunan ini membawa kemaslahatan bagi warga.” Pungkasnya. ***
Pewarta : RURIN