Hukrim

Pegawai Kemenhub Tertangkap OTT Saber Pungli di Tanjungpinang

×

Pegawai Kemenhub Tertangkap OTT Saber Pungli di Tanjungpinang

Sebarkan artikel ini

TANJUNGPINANG (NusantaraPosOnline.Com)- Herbert P, salah seorang knum pegawai Kementerian Perhubungan (Kemenhub) yang bertugas di Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) di Tanjungpinang, Kepri ditangkap tim Saber Pungli. Senin (1/5/2017) sekitar pukul 14.00 WIB.

Herbert P, ditangkap karena diduga telah melakukan pungli kepada agen kapal.

Kapolres Tanjungpinang, AKBP Joko Bintoro membenarkan hal itu kepada wartawan, Senin (1/5/2017). Joko menjelaskan, penangkapan oknum PNS Kemenhub ini dilakukan di pos domestik keberangkatan kapal di Pelabuhan Seri Bintan Pura sekitar pukul 14.00 WIB. Oknum berinisial HPS tersebut diduga sering melakukan pungli ke pihak kapal.

“Oknum tersebut tertangkap tangan saat melakukan pungli kepada agen kapal,” kata Joko.

Papenangkapan tersebut, dari tangan pelaku, aparat mengamankan barang bukti pungli dari sejumlah agen kapal yakni uang sebesar Rp 2,6 juta. Dalam operasi ini, selain mengamankan satu oknum PNS, ada juga empat orang saksi lagi yang ikut diamaknan untuk dimintai keterangan.

“Saat ini empat orang saksi masih dilakukan pemeriksaan, termasuk pelaku.
Modus melakukan pungli yang dilakukan oknum KSOP tersebut selalu minta uang setoran kepada agen kapal. Alasannya, uang tersebut sebagai biaya checking kapal, dan checking penumpang.” kata Joko.

“Jika para agen tidak memberikan sejumlah uang, maka akan dipersulit oleh oknum pegawai syahbandar. Sehingga para agen terpaksa menyetor sejumlah uang kepada oknum tersebut,” terang Joko. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!