Hukrim  

Wanita Muda Ditemukan Tewas Bersimbah Darah Di Kamar Hotel Lotus Kediri

Petugas melakukan evakuasi jenazah korban dihotel Lotus JL Jaksa Agung Kota Kediri untuk diotopsi di RS Bhayangkara. Minggu (28/2/2021) malam

KEDIRI, NusantaraPosOnline.Com-Seorang wanita muda ditemukan tewas dalam kondisi bersimbah darah di salah satu kamar, Hotel Lotus, di Jalan Jaksa Agung Suprapto, Kecamatan Mojoroto, Kota Kediri, Jawa timur. Minggu (28/2/2021) malam. Mayat tesebut diduga korban pembunuhan. Sebab, saat ditemukan sejumlah luka-luka di bagian kepala belakang.

Kapolres Kediri Kota AKBP Eko Presetyo, mengkatan, bahwa diketahui jika korban masuk hotel sekitar pukul 13.00 WIB. Selang beberapa jam kemudian, sekitar pukul 16.45 WIB pihaknya menerima laporan dari pihak hotel jika telah ditemukan tamu hotel dalam keadaan tak bernyawa.  ditemui di lokasi kejadian

“Laporan tersebut kemudian ditindak lanjuti, oleh unit reskrim Polres Kediri Kota dan tim forensik meluncur ke lokasi. Setibanya di kamar 421, tim identifikasi melakukan olah TKP. Di lokasi polisi sempat mengamankan beberapa barang berupa dua koper, dan kain berlumur darah. Tak hanya dilokasi juga ditemukan alat kontrasepsi, jenis kondom, dan botol minuman, ditemukan dalam kamar hotel tersebut.” kata Kapolres Eko Prasetyo, kepada wartawan di lokasi, Minggu (28/2/2021) malam.

Menurut Eko, korban berinisial M usia sekitar 20 tahun, ditemukan di lantai kamar hotel dalam kondisi takbernyawa, dengan luka di bagian kepala. Kami kemudian mendatangi ke TKP. Jenazah sudah kami bawa ke RS Bhayangkara, Kediri, untuk dilakukan otopsi.

“Dalam kejadian ini petugas masih melakukan penyelidikan dengan siapa korban datang ke hotel. Polisi telah memeriksa tiga orang saksi, termasuk diantaranya pengelolah hotel, untuk dimintai keterangan terkait seputar kejadian tersebut. Untuk lebih lengkapnya, perkembangan selanjutnya besok akan kami sampaikan, sambil menunggu hasil otopsi.” Pungkasnya. (War)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!